Tema WordPress Premium Gratis dan Terbaik 2021

Markasinfo.com – Tema wordpress premium gratis . Pasti kalian sudah mengetahui bahwasannya salah satu hal yang paling penting dalam pembuatan web menggunakan wordpress yakni tema.

Sudah pada dasarnya tema menjadi salah satu hal yang harus selalu terperhatikan. Karena dengan adanya tema tampilan web/blog semakin menarik.

Tidak hanya menarik saja, dengan tema semua bisa menjadi sangat baik, baik dalam segi SEO, UI, maupun UX. Tetapi saat ini rata-rata teman yang baik itu selalu premium.

Premium dalam artian kita harus membayar untuk menggunakan tema tersebut. Karena dengan membayar ini kita nanti akan mendapatkan lisensi dan full fitur yang ada.

Namun terkadang karena harus bayar tersebutlah yang menjadi hambatan bisa menggunakan tema premium. Timbulah pertanyaan.

Apakah ada tema premium tapi gratis?

Ya, jawabannya ada. Sepanjang yang saya ketahui ada beberapa tema yang tema tersebut premium tapi bisa kita gunakan gratis juga tanpa harus membayar.

Oleh karena itu pada artikel kali ini saya akan membahas mengenai tema wordpress premium gratis. Yuk simak penjelasannya sekarang juga!

Tema WordPress Premium Gratis

Ada beberapa tema wordpress premium yang tersedia secara gratis. Namun perlu Anda garisbawahi, walaupun gratis tetapi tidak semua fitur yang tersedia pada versi premium ada pada versi gratis.

Tetapi tidak terlalu masalah, walaupun begitu tema premium yang versi gratis juga sangat bagus baik dari segi SEO, UI, maupun UX.

Oleh karena itu berikut ini beberapa tema wordpress premium namun bisa Anda dapatkan secara gratis, simak ulasannya berikut ini:

  1. Generatepress

Yang pertama yakni tema generatepress. Tema ini merupakan salah satu tema yang menurut saya terbaik dengan versi premium dan tersedia juga versi gratis.

Walaupun begitu, yang gratis tidak terlalu buruk dan fitur nya hampir sama dengan yang premium. Saya sendiri sampai saat ini masih menggunakan teme generatepress premium untuk blog wordpress saya, yang gratis juga sangat bagus.

Jika Anda ingin mencoba tema ini, bisa langsung menuju library tema wordpress dan ketikan “generatepress pada kolom pencarian yang tersedia.

Setelah itu akan muncul temanya dan silahkan Anda install.

  1. Hello elementor

Kedua yakni tema hello elementor. Tema ini juga termasuk premium namun tersedia dalam versi gratis. Anda bisa menginstallnya melalui library tema wordpress.

Dengan menggunakan tema ini, Anda bisa melakukan kostumisasi tampilan tema Anda sesuai selera. Namun harus dipadukan pada web builder elementor.

Untuk web builder elementor sendiri ada yang tersedia versi gratis dan fitur-fiturnya pun sudah cukup mumpuni. Oleh karena itulah saya memasukan tema ini menjadi tema wordpress premium yang gratis dan saya rekomendasikan.

  1. Mediumish

Tema yang terakhir yakni mediumish. Tema ini aslinya premium dan berbayar, namun saat ini sudah banyak versi gratisnya karena teman-teman developer mengembangkan tema ini kembali dan disebar secara gratis dengan lisensi GPL.

Dengan tampilan yang simpel dan juga elegan, tema inilah yang sampai saat ini banyak sekali yang menggunakan. Baik itu yang masih pemula ataupun yang sudah berpengalaman dalam dunia wordpress.

Kesimpulan mengenai tema wordpress gratis dan Penutup

Itulah tadi beberapa tema premium gratis. Dengan menggunakan tema tersebut, tampilan website/blog kita akan terlihat lebih baik dari pada sebelumnya.

Tidak hanya itu saja, dengan menggunakan tema premium kita bisa mengetahui apa saja fitur-fitur yang tersedia. Walaupun terkadang ada fitur yang tidak tersedia untuk tema premium yang gratis.

Tapi tidak masalah, walaupun begitu dari segi SEO, UI, dan UX pasti seorang developer sudah memperkirakan dan memberikan yang terbaik untuk website Anda.

Mungkin itu saja pembahasan pada kali ini mengenai tema wordpress premium gratis. Semoga artikel ini bermanfaat dan jangan lupa baca artikel lainnya yang tidak kalah manfaat juga dengan artikel ini.

Terima kasih.

administrator

Halo, Saya adalah penulis artikel dengan judul Tema WordPress Premium Gratis dan Terbaik 2021 yang dipublish pada September 7, 2021 di website Markas Info

Artikel Terkait

Leave a Comment